Report Abuse

Blog berisi kumpulan produk hukum Indonesia.

Beasiswa Eka Tjipta Foundation

Satu lagi nih informasi beasiswa bagi adik-adik calon mahasiswa yang sedang mencari informasi bantuan biaya kuliah, yakni Beasiswa ETF atau Beasiswa Eka Tjipta Foundation.  Beasiswa ETF adalah program beasiswa pendidikan dari Eka Tjipta Foundation untuk mahasiswa/i berprestasi yang memiliki keterbatasan ekonomi untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang Strata 1.

Eka Tjipta Foundation (ETF) merupakan organisasi nirlaba yang didirikan oleh keluarga Widjaja pada tahun 2006 sebagai wadah pelaksanaan kegiatan tanggung jawab sosial perusahaan bagi seluruh unit usaha dibawah bendera Sinar Mas
Beasiswa Eka Tjipta Foundation

Persyaratan Umum


Warga Negara Indonesia (WNI)
Usia maksimum 21 tahun
Lulus seleksi administrasi
Memiliki nilai rata-rata 8.00 selama SMA (Semester 1 – 6)
Tidak sedang menerima bantuan beasiswa dari pihak atau lembaga lain
Bersedia mengikuti kegiatan pembinaan selama masa periode beasiswa
Bersedia mengikuti ikatan dinas (apabila memenuhi kualifikasi yang dibutuhkan)

Cakupan Beasiswa

Biaya kuliah (maksimum sampai dengan Semester 8)
Tunjangan hidup per semester (selama mahasiswa aktif mengikuti perkuliahan, maksimal sampai dengan Semester 8)
Tunjangan tugas akhir dan wisuda

Prosedur Pendaftaran

Mengisi formulir pendaftaran dan dikirim bersama dengan dokumen pendukung:


  1. Pas foto terbaru (maksimal 3 bulan terakhir) ukuran 4×6 berwarna dengan latar belakang merah sebanyak 2 lembar
  2. Fotocopy Ijazah dan Transkrip Nilai yang dilegalisir
  3. Fotocopy piagam perhargaan yang pernah diterima
  4. Fotocopy KTP & Kartu Mahasiswa, masing-masing 2 lembar
  5. Fotocopy Kartu Keluarga
  6. Fotocopy rekening listrik 3 bulan terakhir
  7. Fotocopy slip gaji orangtua (bagi yang bekerja)
  8. Surat Keterangan Kurang Mampu dari RT/RW


Semua dokumen dikirimkan ke :
Eka Tjipta Foundation
Sinar Mas Plaza, Menara 2, Lantai 33
JL. M.H. Thamrin No. 51
Jakarta 10350
Up. Divisi Beasiswa

Telp (021) 502 88888
Fax (021) 502 88809

FOrmulir beasiswa bisa diunduh di tautan ini

Related Posts